NewsNesia.id, JAKARTA – Menteri Agama (Menag) RI Fachrul Razi, menambah deretan nama pasien Covid-19 di Indonesia. Dia dinyatakan terkonfirmasi positif Corona Virus.
Staf khusus Menteri Agama, Kevin Haikal, Senin (21/9/2020) mengungkapkan, saat ini Menag menjalani isolasi mandiri dan dalam kondisi Menag dalam keadaan baik. terkonfirmasi positif COVID-19. Kondisi fisik Menag Fachrul Razi dilaporkan baik.
“Pada 17 September, Menag melakukan tes swab dan hasilnya positif. Alhamdulillah tidak ada gejala-gejala mengkhawatirkan,” terang Kevin Haikal, dikutip dari NewsDetik.com
Terkait roda pemerintahan di Kemenag, Jubir Kemenag Oman Fathurahman, mengatakan, Menag sudah mendelegasikan kewenangan kepada Wakil Menteri Agama, sehingga agenda-agenda dan program Kemenag akan tetap berjalan sembari menunggu Menag pulih total.
Meski sudah dinyatakan positif Corona Virus, menurut Oman, Menag juga mengimbau masyarakat agar mematuhi anjuran pemerintah dengan disiplin dalam penerapan protokol kesehatan.(nas/im-NN)