NEWSNESIA.ID, GORUT – Bupati Gorontalo Utara (Gorut) Thariq Modanggu secara resmi menyerahkan bantuan kepada warga masyarakat Desa ilangata, Kecamatan Anggrek, Senin (13/2/2023).
Dalam sambutannya Bupati Thariq Modanggu mengajak kepada seluruh warga masyarakat untuk bersyukur, karena Kecamatan Anggrek masuk menjadi lokus prioritas nasional.
“Alhamdulillah, Kecamatan Anggrek masuk pada kategori lokus nasional, dan ini tentu menjadi satu awal yang baik untuk kita,” kata Thariq Modanggu.
Thariq juga menambahkan, untuk tahun ini, pelabuhan anggrek diupayakan bersama DPRD untuk bisa mendapatkan anggaran sebesar Rp.30 Milyar.
“Ini kita lakukan agar sektor perekonomian kita bisa terus maju dan berkembang, ” ucap Thariq.
Diakhir sambutannya Thariq juga berharap, masyarakat yang telah resmi menerima bantuan, untuk dapat memanfaatkan bantuan tersebut dengan sebaik-baiknya.
“Karna ini bantuan pangan untuk pencegahanstunting, saya minta di manfaatkan dengan baik,” pungkasnya.