
NEWSNESIA.ID, GORONTALO- Dalam mensukseskan agenda pesta demokrasi 2022, salah satu hal penting adalah adanya sinergitas yang erat antara penyelenggara Pemilu dengan unsur kepolisian.
Anggota Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Provinsi Gorontalo Lismawy Ibrahim menegaskan, pentingnya sinergitas antara Bawaslu dan Kepolisian dalam rangka pengawasan seluruh tahapan Pemilu.
Penegasan ini disampaikan Lismawy saat menjadi narasumber pada Rapat Kerja Teknis Fungsi Reskrim Polda Gorontalo yang digelar oleh Kepolisan Daerah (Polda) Gorontalo di Hotel Citimall Kota Gorontalo, Kamis (17/11/2022).
“Sinergitas ini penting agar dalam pengawasan dan penanganan pelanggaran Pemilu antara Bawaslu dan Kepolisian yang tergabung dalam Sentra Gakumdu (Penegakan Hukum Terpadu) memiliki persepsi yang sama dalam menentukan proses hukum atas dugaan pelanggaran baik temuan maupun laporan,” kata Lismawi.
Lismawy juga mengungkapkan bahwa saat ini Bawaslu lebih mengedepankan pencegahan sebelum terjadinya pelanggaran pemilu.
“Kami berharap upaya tersebut dilakukan bukan hanya oleh Bawaslu sendiri, tetapi semua elemen bisa mengambil peran dalam pengawasan dan pencegahan atas pelanggaran pemilu,” ujarnya.
Diakhir materinya, Lismawy mengajak kepada seluruh kepolisian untuk sama-sama dengan Bawaslu mengawal pesta demokrasi pada Pemilu serentak tahun 2024.
Selain itu, dirinya juga mengapresiasi kegiatan yang dilakukan oleh Kepolisian Daerah Gorontalo serta mengucapkan terima kasih atas kesempatan yang diberikan oleh Polda Gorontalo dalam mengisi materi pada kegiatan tersebut.(NN)