
NEWSNESIA.ID, POHUWATO – Bupati Pohuwato Saipul Mbuinga dan Wakil Bupati Suharsi Igirisa, serta Sekretaris Daerah (Sekda) Iswanta menghadiri peringatan Isra’ dan Mi’raj di mesjid agung Baiturrahim Pohuwato, Rabu (10/03/2021).
Kegiatan ini juga dihadiri Kapolres Pohuwato AKBP Teddy Rendra, Dandim 1313 Pohuwato Letkol Czi Purbo Awin Niarto, serta seluruh staf Humas Pemerintah Daerah.
Dalam sambutanya Saipul mengatakan, bahwa Isra’ dan mi’raj ini diharapkan dapat mempererat persatuan dan kesatuan antar umat Islam.
“Kami selaku Pemerintah daerah berharap Isra’dan mi’raj ini bisa memperkuat ukhuwah islamia antar umat, menanamkan nilai islamia dan cinta dalam diri sesuai ajaran Nabi Muhammad S.A.W,” kata Saipul
Bupati Saipul juga menambahkan, Isra’ Mi’raj ini bisa dijadikan benteng dan pondasi untuk mengatasi pengaruh-pengaruh globalisasi yang akan mempengaruhi kehidupan kita.
“Tak bisa dipungkiri, globalisasi saat ini bisa saja mempengaruhi kehidupan kita sehari-hari, sehingganya melalui Isra’ Mi’raj ini kita diharapkan bisa membetingi diri terhadap persoalan tersebut,” jelas Saipul.
Terakhir dalam sambutannya Bupati Pohuwato ini berpesan, solidaritas antar umat beragama agar tetap dijaga, jangan mudah terprovokasi oleh berita-berita hoax yang beredar, sehingga berpotensi terjadinya perpecahan.(mus/NN)