newsnesia.id, GORONTALO- Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Gorontalo menggelar apel logistik dan kesiapan penyelenggaraan Pilkada 2024, di Halaman Kantor Bupati Gorontalo Utara (Gorut), Senin 18 November 2024.
Hadir pada giat tersebut seluruh anggota PPK se Provinsi Gorontalo dan PPS se Gorontalo Utara selaku tuan rumah. Hadir pula seluruh anggota KPU kabupaten dan kota se Provinsi Gorontalo.
Penjabat Gubernur Gorontalo saat memberikan sambutan mengatakan, pihaknya menyambut baok agenda apel tersebut. Pihaknya berharap giat ini bukan saja seremonial semata tetapi memiliki makna mempertegas sikap KPU mensukseskan Pilkada di Gorontalo.
Rudy berharap dalam distribusi logostik dilakukan tepat jenis, tepat jumlah, tepat sasaran dan tepat biaya.
Rudy juga berharap agar dalam proses distribusi logistik Pilkada, aparat keamanan dapat melakukan pendampingan mengamankan tahapan tersebut hingga logistik Pilkada sampai ke tujuan.

“Sinergitas terus dibangun antar penyelenggara Pilkada, menjunjung tinggi netralitas. Saya titipkan kepada semua pihak menjaga marwah Pilkada, menjaga keamanan dan kondusifitas Pilkada,” harap Rudy sembari mengajak kepada seluruh elemen untuk bersama mensukseskan Pilkada 27 November 2024 nanti.
Sementara itu, Ketu KPU Provinsi Gorontalo Sopian Rahmola mengatakan, jajarannya siap melaksanakan Pilkada 2024. Baik KPU Provinsi, kabupaten, PPK, PPS sampai KPPS. Semua sudah siap.
Giat itu ditandai dengan pelepasan balon, sebagai simbol kesiapan KPU melaksanakan Pilkada 2024 yang dilaksanakan Rabu 27 November nanti.(NN)