
NEWSNESIA.ID -Mahasiswa Pecinta Alam (Mapala Benua) Universitas Negeri Gorontalo (UNG) Kampanyekan sadar sampah.
Menggandeng stakeholder Pemerintah dan Masyarakat gelar aksi gerakan bersih-bersih di Kelurahan Pohe, Kota Gorontalo, Minggu (21/2/2021).
Kegiatan tersebut merupakan digelar dalam rangka memperingati Hari Peduli Sampah Nasional (HPSN) 2021 yang jatuh hari ini.
Dalam Penuturannya, Wakil Dekan III Fakultas Ekonomi UNG, Rio Monoarfa, mengpresiasi kepada seluruh pihak yang telah ikut serta terlibat dalam peringatan HPSN ini.
“Organisasi Mahasiswa (Ormawa) merupakan mitra dari birokrasi kampus dalam mengimplementasikan Tridharma Perguruan tinggi yakni pengabdian pada Masyarakat”

Dia mengatakan bahwa kegiatan ini adalah bentuk kepedulian terhadap lingkungan yang semakin hari semakin tercemar.
“Mereka (Mahasiswa) tidak hanya di ajarkan soal teori dalam kelas, tapi harus digembleng dan ikut serta terlibat di Masyarakat. Contohnya sadar akan kebersihan lingkungan,” Tandasnya.
Sementara itu Ketua Mapala (Kemal) Benua, Putri Ginoga menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan program kerja yang rutin dilaksanakan dan diperingati setiap tahunnya.
“ini mungkin sudah kali ketiga kita turun dan memang di Kelurahan Pohe ini merupakan salah satu daerah terparah yang banyak berserakan sampahnya,” ujarnya.
Terakhir dia menyampaikan terimakasih kepada seluruh pihak yang telah berkontribusi dan turut serta terlibat dalam peringatan HPSN Tahun 2021.
“kepedulian lingkungan harus selalu kita kampanyekan, sebab Bumi ini cukup untuk 7 generasi, namun tak cukup untuk 1 orang serakah” tandasnya. (Jian-NN)