NEWSNESIA.ID, BOALEMO – Pondok Pesantren Alkhairat Tilamuta menyelenggarakan Haul Akbar, KH. Umar Alamri dan KH. Muhammad Abubakar pada Sabtu (14/09/2024).
Kegiatan ini dihadiri langsung Penjabup Boalemo, Sherman Moridu bersama para tokoh agama di Kabupaten Boalemo. Dalam kesempatan itu, Penjabup Sherman Moridu menyampaikan, peringatan Haul Akbar dilaksanakan oleh Ponpes Alkhairat Tilamuta merupakan suatu kebanggaan bagi Pemkab Boalemo. Di mana, keberadaan kedua tokoh agama ini telah memberikan sesuatu yang luar biasa dalam pendidikan agama islam di Bumi Boalemo Bertasbih.
“Saya teringat , bagaimana sumbangsih para pendiri Alkhairaat untuk pembentukan Kabupaten Boalemo 25 tahun yang lalu. KH Umar Alamri dan KH Muhammad Abubakar, kedua tokoh agama yang telah merintis berdirinya Kabupaten Boalemo dengan gagasan dan cita-cita yang kuat untuk membangun peradaban masyarakat Boalemo lebih religius dan bermartabat,” sambut Pj. Bupati Sherman Moridu.
Momentum peringatan Haul Akbar ini, banyak hikmad yang dapat kita petik, terutama bagaimana meneladani sosok guru yang sangat berjasa dalam mengajarkan ilmu agama. Teladan itulah yang selalu menjaga kita dari kemungkaran dan kezaliman.
“Saya berharap peringatan Haul Akbar ini menjadi sarana untuk menjalin silaturahmi bagi kita semua. Silaturahmi menjaga persatuan dan kesatuan dan saling bertukar pandangan dalam memajukan daerah kearah lebih baik,” harapnya.(nn)