NewsNesia.id (NN) – Data yang dirilis Dinas Kesehatan provinsi Sulawesi tengah (Sulteng), Sabtu (2/5/2020), jumlah pasien positif Covid-19 melonjak dari 47 orang menjadi 59 kasus (11 sembuh dan 3 meninggal dunia). Hari ini ada ketambahan 12 orang yag dinyatakan positif Corona Virus.
12 orang yang dinyatakan positif tersebut 10 diantaranya berasal dari Kabupaten Buol saat ini masih dalam perawatan dan diisolasi di Rusunawa Pemda Buol, 1 dari Kota Palu dan 1 dari Kabupaten Sigi.
Kabupatn Buol saat ini menempati posisi teratas jumlah pasien positif Covid-19 dari 13 kabupaten dan kota di Sulteng dengan total 19 pasien positif, disusul Kota Palu 16 orang, 12 Morowali Utara, 6 Kabupaten Poso, 3 Kabupaten Morowali dan 3 di Kabupaten Sigi.

Saat ini juga terdapat 41 orang pasien yang masih menuggu hasil laboratorum apakah positif atau negatif Covid-19. (im)