
newsnesia.id, GORONTALO– Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Gorontalo mulai mendistribusikan kotak suara dan perlengkapan pemungutan suara ke kecamatan, Senin 25 November 2024.
Logistik Pilkada yang didistribusi ke kecamatan hari ini yakni Kecamatan Telaga Biru untuk 5 desa bagian atas yakni Tapaluluo 2 TPS, Tonala 2 TPS, Dulamayo Utara 4 TPS, Modelidu 1 TPS dan Ulapato B 3 TPS dengan total kotak suara sebanyak 24 kotak suara.
Selain Telaga Biru, yang didistribusi hari ini yakni seluruh kotak untuk Kecamatan Asparaga sebanyak 27 TPS dengan total 54 kotak suara. Dan Kecamatan Mootilango untuk 32 TPS dengan total 64 kotak suara.
Kotk suara ini masih akan singgah ke kecamatan, dan selanjutnya didistribusi ke TPS oleh PPK pada 26 November 2024.
Untuk Telaga Biru, 10 desa lainnya akan didistribusi bersamaan dengan kecamatan lainnya serentak pada 26 November 2024 langsung ke TPS dimasing-masing desa.

Ketua KPU Provinsi Gorontalo Sophian Rahmola saat pelepasan logistik di kantor KPU Kabupaten Gorontalo mengatakan, ditribusi logistik ini menggunakan pihak ketiga yakni PT Pos Indonesia. Pihaknya berharap proses distribusi logistik berjalan aman dan lancar tanpa hambatan sedikitpun.
Prosesi pelepasan logistik disaksikan unsur DPRD Kabupaten Gorontalo, Komisi I DPRD Provinsi Gorontalo, Pemda Kabgor, Kapolres, Bawaslu serta TNI Polri dan Kejaksaan Negeri.(NN)