NEWSNESIA.ID, MANADO – Walikota Gorontalo Marten Taha, menyerahkan bantuan untuk korban banjir di Kota Manado, Sulawesi Utara (Sulut), diterima Walikota Manado, Kamis (21/1/2021).
Berdasarkan hasil keterangan dari pihak BPBD kota Manado imbas dari bencana ini mengakibatkan 500 orang mengungsi dan terdapat 6 korban meninggal dunia.
Walikota Gorontalo, Marten Taha bersama rombongan Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Kota Gorontalo dan pihak Bank Sulutgo memberikan bantuan logistik untuk para korban bencana.
Penyerahan ini dilakukan oleh Marten dan diserahkan langsung kepada Walikota Manado, Vicky Lumentut di Kantor Walikota Manado, Kamis (21/1/2020).
“Gorontalo dan Manado hidup dalam satu rumpun kekeluargaan, kita hanya dipisahkan oleh wilayah administrasi saja,” ujar Marten saat diwawancarai oleh awak media.
Lebih lanjut Marten mengatakan bantuan ini adalah bentuk kepedulian masyarakat Gorontalo pada umumnya dan Kota Gorontalo pada khususnya.
“Memang nilainya tidak seberapa, akan tetapi yang paling utama adalah keihklasan dan doa untuk para korban serta keluarga yang ditinggalkan,” tambah Marten.
Selain menyerahkan bantuan, Marten juga menuturkan kunjungan ini juga merupakan momen untuk bersilahturahmi kembali dengan Walikota Manado.(jian-NN)