KlikSulteng.id – Sesuai rencana, Rabu ini, 37 Kepala Desa akan dilantik dan diambil sumpah oleh Bupati Tolitoli Moh. Saleh Bantilan. Untuk mensukseskan pelaksanaan pelantikan dan pengambilan sumpah, Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa, sudah melakukan beberapa persiapan.

Kepala DPMD Tolitoli Moh. Dzikron Lamaming mengatakan, persiapan memang sudah dilakukan. Bahkan kata dia, jika tak ada aral melintang, persiapan sudah akan rampung Selasa (3/9/2019) sore.
“Kami juga akan melakukan gladi untuk kelancaran pelaksanaan pelantikan dan pengambilan sumpah 37 kepala desa ini,” kata Dzikron.
Forum Komunikasi Pemerintah Daerah (FKPD) Tolitoli kata dia, juga diupayakan bisa hadir dalam salah satu momen bersejarah bagi 37 desa maupun Kabupaten Tolitoli ini.
Secara umum, 37 kepala desa yang akan dilantik tersebut, sebagian merupakan kepala desa incumbent yang kembali terpilih menjadi kepala desa. (andis/kst)