NEWSNESIA.ID, BOALEMO – Usai menyisir sejumlah masjid di beberapa kecamatan, Ketua DPRD Boalemo, Karyawan Eka Putra Noho dalam safari Ramadhan kembali mengagendakan di Kecamatan Wonosari, Kamis (06/05/2021).
Sepanjang safari Ramadhan itu, Ketua DPRD Boalemo memimpin langsung rombongan mobil 3 menyempatkan waktu bersilaturahmi pengurus Pondok Pesantren Darul Madinah Kecamatan Wonosari. Sekaligus menyerahkan bantuan dana berupa voucher kepada pengurus Ponpes Darul Madinah.
Tak tanggung-tanggun, kunjungan Ketua DPRD Boalemo Eka Putra menuai sambutan hangat kalangan masyarakat setempat bersama pemerintah desa dan Camat Wonosari, Lukman Amu.
“Alhamdulillah, kami tak lupa menyampaikan ucapan terima kasih kepada Ketua DPRD Boalemo, Bapak Karyawan Eka Putra Noho bersama rombongan mobile 3 safari Ramadhan di Wonosari,” sambut Camat Wonosari, Lukman Amu.
Ungkapan yang sama juga disampaikan pengurus Ponpes Darul Madinah, M. Subairi atas dukungan moril kepada pondok pesantren lewat bantuan voucher.
Sementara itu, Ketua DPRD Boalemo, Karyawan Eka Putra Noho menyampaikan kebanggaan dan apresiasi yang tinggi kepada Ponpes Darul Madinah Kecamatan Wonosari. Mengingat, keberadaannya turut berperan melahirkan sumber daya manusia yang handal dan berkualitas. Serta ikut mendorong misi pendidikan keagamaan menuju masyarakat Boalemo yang religius.
“Saya berharap melalui pondok pesantren ini akan lahir generasi pemimpin masa mendatang dengan bekal ilmu pengetahuan tinggi, keagamaan yang kuat, keteguhan iman dan taqwa kepada Allah SWT,” ungkap politisi ulung PDI-P tersebut.(nrt/nn)