
KlikSulteng.id – Fernanda Ciandra Mabok (23), duta Provinsi Sulawesi Tengah (Sulteng) kini tengah bersaing di ajang Putri Indonesia 2020. Dukungan masyarakat Sulteng khususnya sangat dibutuhkan agar Fer (panggilan akrabnya) bisa meraih yang terbaik event bergensi tanah air itu.
Dilansir dari Liputan6.com, ada 39 finalis yang bersaing di kontes kecantikan Puteri Indonesia 2020, pada gelaran ke 24 yang dilaksanakan Yayasan Puteri Indonesia dan didukung oleh Mustika Ratu.
Grand final bakal berlangsung pada Jumat, 6 Maret 2020 mendatang yang akan dihadiri Miss Universe 2019 Zozibini Tunzi dari Afrika Selatan, Miss Internasional 2019 Sireethorn Leearamwat dari Thailand, dan Miss Supranational 2019 Anntonia Porsild dari Thailand.
Saat ini masyarakat punya kesempatan untuk mendukung favoritnya di ajang itu, yakni untuk Putri Indonesia Digital dan Sosial Media dan kategori Putri Indonesia Kepulauan.
Dukungan vote dapat diakses melalui https://vote.puteri-indonesia.com/ yang saat ini masih berlangsung. Vote result pukul 12.42 WITA, Selasa (3/3/2020) Fernanda Ciandra baru memperoleh 0,1 dukungan.
Pada ajang ini, pemenang Puteri Indonesia 2020 akan mewakili Indonesia pada kontes Miss Universe 2020, untuk kategori Puteri Indonesia Lingkungan akan mewakili Indonesia pada kontes Miss International 2020 dan kategori Puteri Indonesia Pariwisata akan mewakili Indonesia pada kontes Miss Supranational 2020.(im)