
NEWSNESIA.ID, POHUWATO – Tradisi Tumbilotohe (malam pasang lampu) di Gorontalo sejatinya dilaksanakan tiap tahun di akhir bulan suci Ramadhan tinggal menghitung hari.
Namun, mengingat pasokan bahan bakar minyak tanah yang bisa dibilang terbatas menjadi masalah dalam pelaksanaan tumbilotohe tahun ini.
Menyikapi kondisi itu, Dinas Perindagkop Kabupaten Pohuwato tetap berusaha menyediakan stok minyak tanah non subsidi sebanyak 5 ribu liter selama pelaksanaan tumbilotohe.
Hal itu diakui Kadis Perindagkop Pohuwato, Ibrahim Kiraman saat diwawancarai awak media ini, Kamis (21/4/2022).
Ia menjelaskan, bahwa pemerintah akan menyiapkan minyak tanah menjelang malam pasang lampu sesuai kebutuhan masyarakat. Hanya saja, minyak tanah yang dipersiapkan tersebut bukan gratis, melaikan sesuai harga agen yang ada.
“Pemerintah akan memfasilitasi masyarakat yang membutuhkan minyak tanah. Kita sudah rencanakan dengan pihak agen untuk distribusi 5 ribu liter minyak tanah ke Pohuwato,” ujar Kadis Perindagkop, Ibrahim Kiraman.
“Mengingat minyak tanah ini dijual, jadi kami akan mintakan masing-masing kecamatan bisa melapor ke Dinas Perindagkop untuk kebutuhan di setiap desa. Adapun harga non subsidi itu berkisar Rp. 17.600 per liter. Itu pun sudah sesuai harga industri,” pungkasnya.(mus/nn)