
NEWSNESIA.ID, GORONTALO- Anggota Komisi II DPR RI Hugua, menyebutkan sampai saat ini moratorium pemekaran daerah belum dicabut. Meski begitu, pihaknya mengapresiasi upaya masyarakat memekarkan wilayahnya menjadi Daerah Otonom Baru.
Hal itu dikatakan Hugua saat melakukan kunjungan kerja Komisi II DPR RI di Provinsi Gorontalo, meninjau empat calon DOB, Jumat (10/12/2021).
Kader PDIP ini mengatakan, pemekaran daerah saat ini masih moratorium dari pemerintah pusat, namun pihaknya mengapresiasi upaya masyarakat dan memperjuangkannya di parlemen. Masih ada dua Rencana Peraturan Pemerintah (RPP) yang harus dirampungkan yakni RPP tentang otonomi daerah dan RPP Penataan Provinsi dan Kabupaten/Kota.
“Namun semangat masyarakat sangat luar biasa. Kami tangkap itu semua dan menjadi komitmen kami memperjuangkannya di DPR RI,” tegasnya.
Kunjungan Komisi II DPR RI mendatangi calon DOB Kota Telaga, berlanjut Bone Pesisir, Panipi dan Boliyohuto.
Anggota Komisi II DPR RI yang berkunjung, Hugua (PDIP), Paulus Ubruangge dari PAN dan Irwan Ardi Hasman (Gerinda), bersama Kemendagri diwakili Direktur Ketahanan Ekonomi, Sosial dan Budaya, Ditjen Politik dan Pemerintahan Umum La Ode Ahmad.(NN)