Kliksulteng.id – Pemerintah Kabupaten Buol, Provinsi Sulawesi Tengah (Sulteng) melakukan studi banding penerapan sistem aplikasi e-Monep (elektronik monitoring, evaluasi dan pelaporan) di Sekretariat Daerah (Setda) Provinsi Gorontalo, Kamis (11/7/2019).
Rombongan Tim Bagian Perekonomian, Pembangunan dan Sumber Daya Alam, Pemkab Buol ini diterima langsung oleh Kepala Bagian Administrasi, Biro Pengendalian Pembangunan Ekonomi (P2E) Setda Provinsi Gorontalo, Lukman Husain.
“Mereka mengetahui Pemerintah Provinsi Gorontalo telah berhasil menerapkan aplikasi e-Monep ini sehingga kisah sukses ini akan dipelajari untuk diterapkan di daerah mereka,” kata Lukman.
Mereka mendapatkan pemaparan langsung dari Kepala Bagian Pengendalian Pembangunan, Biro P2E Setda Provinsi Gorontalo, Syahrul Biki bersama tim e-Monep. Menurutnya, penerapan e-Monep ini sebagai upaya untuk memastikan pencapaian tujuan pembangunan, pemantauan, evaluasi dan pengendalian pembangunan yang merupakan bagian tidak terpisahkan dari tahapan perencanaan dan pelaksanaan pembangunan.
Selain itu, e-Monep digunakan untuk menghimpun data dan informasi hasil pemantauan (data realisasi) pelaksanaan rencana pembangunan. Data dan informasi hasil pemantauan ini digunakan sebagai bahan untuk melakukan pengendalian dan bahan bagi pelaksanaan evaluasi pembangunan.
“Tujuan studi banding ini untuk meningkatkan pengetahuan tentang sistem monitoring dan evaluasi terhadap pelaksanaan pengendalian pembangunan melalui sistem aplikasi e-Monep bagi ASN Kabupaten Buol,” kata Syahrul.(usman)