
NEWSNESIA.ID – Seluruh jajaran Kantor Pertanahan Kota Gorontalo melaksanakan apel kerja perdana tahun 2025 yang digelar di halaman kantor, Kamis (2/1/2025).
Apel kerja perdana ini dipimpin langsung Kepala Kantor Pertanahan Kota Gorontalo Kusno Katili diikuti oleh Kepala Subbagian, Para Kepala Seksi, Pelksana ASN, PPPK, PPNPN serta tenaga pendukung lainnya.
Dalam arahannya, Kusno Katili menegaskan bahwa apel kerja ini bertujuan untuk meningkatkan kedisiplinan serta menjadi tolak ukur kinerja pegawai.
“Apel pagi ini bertujuan untuk memperkuat kedisiplinan yang juga menjadi tolak ukur kita sebagai abdi negara. Tugas kita adalah memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat,” ujar Kusno.
Lebih lanjut, Kusno mengingatkan pentingnya nilai-nilai dasar yang harus dipegang teguh oleh setiap ASN Kementerian ATR/BPN, yakni Melayani, Profesional dan Terpercaya.
“Tak bosan saya menyampaikan pentingnya implementasi nilai-nilai kementerian ATR/BPN Melayani, Profesional dan terpercaya dalam melayani masyarakat” tegas Kusno.
Di akhir arahannya, Kusno mengucapkan apresiasi dan terimakasih kepada pegawai yang telah berkerja secara profesional selama tahun 2024.
“Saya menyampaikan apresiasi kepada seluruh jajaran yang telah bekerja secara profesional dan berkontribusi dalam mewujudkan visi dan misi Kantor Pertanahan Kota Gorontalo selama tahun 2024,” pungkasnya.(NN)