
NewNesia.ID, Kota Gorontalo – Tiga fasilitas diresmikan Walikota Gorontalo Marten Taha, sebagai bagian dari Program Kotaku (Kota Tanpa Kumuh) di Kelurahan Lekobalo, Kamis (07/01/2021).
Fasilitas yang diresmikan itu diantaranya, Drainase Lingkungan, Tempat Mandi Cuci Kakus (MCK) dan tempat penampungan air bersih (Hydrant).
“Anggap seperti milik sendiri, sehingga ini bisa dijaga dengan baik demi untuk kebutuhan masyarakat dalam jangka panjang,” Himbau Walikota Marten Taha.
Sedikitnya ada 7 Hidrant air yang dibangun untuk memenuhi kebutuhan di Kelurahan Lekobalo dari beberapa pembangunan yang hari ini diserahkan dan diresmikan oleh Walikota.
Pada pelaksanaan-nya, Marten berharap Badan Keswadayaan masyarakat (BKM) yang berperan akrif dalam pelaksanaan program seperti ini dan sistemnya selesai dengan padat karya.
“sistem ini hanya mempekerjakan manusia, tidak ada masin, bahan-bahanya pun harus diusahakan berasal dari tempat itu sendiri” Urai Marten.
Sambutannya akhirnya, Beliau berharap masyarakat dapat saling bermusyawarah dalam hal perwatan dan pemeliharaan hidrant.
“hidrant ini pakai listrik, jadi selanjutnya masyarakat yang tanggung dengan cara bermusyawarah, lagipula biaya listrik untuk hidrant itu tidak seberapa” Tandasnya. (jian)