
NewsNesia.id, GORONTALO – Seekor hiu paud sepanjang sekitar 7 meter terkena jaring milik nelayan di Desa Tolinggula Pantai, Kecamatan Tolinggula, Kabupaten Gorontalo Utara (Gorut), Gorontalo.
Sandi Maga (30) tak sengaja menangkap hiu paus itu, dia kaget ketika ada ikan besar yang tersangkut di jaringnya, saat mencari ikan, Kamis (27/8/2020).
“Saya itu mau cari (ikan) Cakalang. Saya lempar jaring, ternyata ikannya besar sekali,” ucap Sandi.
Setelah menjaring hiu paus, Sandi pun memberitahukan temuannya itu kepada rekan-rekan nelayannya yang lain. Di situlah hiu paus diseret hingga ke pesisir pantai untuk melepaskan jaring milik Sandi.
Proses tersebut pun membutuhkan waktu karena ukuran hiu paus yang cukup besar. Peristiwa itu terjadi sekitar pukul 12.00 Wita.
Pemandangan langka itu pun mendapat antusias warga setempat. Warga pun ramai-ramai memegang hiu paus yang memiliki nama latin Rhincodon typus itu.
Warga setempat pun memanfaatkan momen langka tersebut untuk memegang hiu paus, sekaligus mengambil foto dari smartphone.
Bahkan, beberapa warga di antaranya pun mengabadikannya lewat smartphone mereka, dan mengunggahnya ke media sosial.
Informasi terakhir yang diperoleh, hiu paus sudah berhasil diselamatkan untuk dikembalikan ke laut lepas.(sp-NN)