NEWSNESIA.ID, GORONTALO – Lagi-lagi Wali Kota Gorontalo, Marten Taha diundang berbicara pada forum wali kota ASEAN atau dikenal dengan ASEAN Mayors Forum (AMF).
Jika di 2019 lalu Wali Kota Marten berbicara soal ASEAN Menuju SDGs (Sustainable Development Goals), dan SUD (Sustainable Urban Development), kali ini Wali Kota dua periode itu, diundang ASEAN Mayors Forum untuk berbicara tentang komitmen Pemerintah Daerah yakni Kota, untuk mengatasi iklim perubahan.
Ia jelaskan, bahwa kegiatan yang akan digelar akhir Bulan Juni tahun ini di Jakarta tersebut bekerjasama dengan United Cities and Local Governments Asia Pacific (UCLG ASPAC), Komisi Sosial Ekonomi PBB untuk Asia dan Pasifik (UNESCAP), German International Corporation (GIZ) Bangkok, dan didukung oleh berbagai organisasi.
“pada kegiatan ini, juga akan membahas tentang peran dan komitmen Pemerintah Daerah dan Kota dalam membangun serta mengangkat aksi lokal sebagai landasan untuk kawasan Asean yang tangguh,” kata Wali Kota Marten.
Ia juga menyatakan ASEAN Mayors Forum adalah sebuah wadah ideal untuk saling berbagi pengalaman, gagasan serta visi dalam membangun sebuah kota diantara para pemimpin daerah yang di kawasan ASEAN.
“ASEAN Mayors Forum menjadi tempat ideal untuk para pemimpin daerah, dalam rangka berbagi visi misi, ide dan pengalaman dalam membangun masing-masing daerah,” tutupnya. (Jian/adv)