
NEWSNESIA.ID, BOALEMO – Memasuki tahun 2022, Dinas Kesehatan Kabupaten Boalemo kian memacu pencapaian target kinerja. Itu dibuktikan menggelar rapat evaluasi sekaligus membahas strategi percepatan vaksinasi di Boalemo, Selasa (4/1/2022).
Rapat berlangsung di aula Dikes Boalemo ini dipimpin langsung Kadis Kesehatan, Sutriyani Lumula, SKm,MKes didampingi Sekretaris Dikes, Irvan Hemeto, SKm dan Kabid Kesmas. Sementara itu, para peserta melibatkan seluruh kepala Puskesmas se Kabupaten Boalemo.
Kadis Kesehatan Boalemo, Sutriyani Lumula dalam arahannya menyampaikan, rapat evaluasi dilaksanakan dengan tujuan mengevaluasi progress maupun capaian vaksinasi selama tahun 2021 lalu. Selain itu, membahas dan menetapkan target-target pencapaian vaksinasi untuk tahun 2022 serta kesiapan dan strategi pelaksanaan vaksinasi untuk dosis 3 atau Booster.
“Alhamdulillah, vaksin di tahun 2021 untuk Kabupaten Boalemo mencapai target. Semua berkat kerja keras dan kerja keras seluruh tenaga kesehatan dan dukungan seluruh komponen. Saya berharap di tahun 2022 ini kembali ditingkatkan. Terutama mempersiapkan diri menerima vaksinasi dosis 3 atau Booster. Mengingat, Kabupaten Boalemo sudah layak mendapatkan Booster vaksinasi,” ungkap Kadikes Boalemo, Sutriyani Lumula.(nrt/nn)