
KlikSulteng.id – Data terbaru yang dirilis Dinas Kesehatan Provinsi Sulawesi Tengah (Sulteng), Ahad (5/4/2020), jumlah Pasien Dalam Pengawasan (PDP) Covid-19 di Sulteng bertambah satu orang.
Data sebelumnya, Sabtu (4/4/2020) jumlah PDP 25 orang, hari ini bertambah 1 orang di Kota Palu sehingga total PDP 26 orang di wilayah Sulteng, terbanyak di Kota Palu sebanyak 16 pasien.
Begitu pula jumlah Orang Dalam Pengawasan (ODP, data sebelumnya 111 orang menjadi 112 orang, tersebar di beberapa kabupaten dan terbanyak di Kabupatdn Parimo 36 orang.
Dadi 26 PDP tersebut, 15 menjalani isolasi mandiri, 1 diawat di RSU Mokopindo Tolitoli, 2 pasien dirawat RSU Madani, 1 di RSU Anutapura, 2 dirawat di RSUD Kolonadale dan 5 pasien dibrawat di RSUD Undata.(im)