NEWSNESIA.ID, GORONTALO – Adalah Andi Harvin Thalib, anggota Mahasiswa Pecinta Alam (MAPALA) Benua Fakultas Ekonomi, Universitas Negeri Gorontalo akan mewujudkan cita-citanya berangkat ke Tanah Suci Mekkah Al Mukarramah menggunakan sepeda. Rencananya, perjalanan mulia itu akan dimulai 6 Juni 2021 mendatang.
Segala kebutuhan keberangkatan telah dipersiapkannya sejak awal tahun 2019 dalam bentuk manajemen perjalanan, budgeting dan kesiapan fisik mental.
“Untuk keuangan memang masih terkendala, tapi saat ini saya sementara ikhtiar dengan penjualan merchandise berupa kaos, semoga ini cukup membatu memenuhi kekurangan khususnya keuangan saat perjalanan, ” beber Andy.
Bertemakan “Muslim Youth Juorney”, Andy menurunkan bahwa perjalanannya diniatkan tidak semata hanya ke tanah suci saja, akan tetapi ada agenda berupa kampanye lingkungan serta bertemu dengan tokoh-tokoh agama besar disetiap negara yang dilaluinya.
Perjalanannya akan dimulai pada tanggal 6 Juni 2021 dengan rute negara yakni Singapura, Malaysia, Thailand, India, Pakistan, Iran dan Uni Emirat Arab.
“Saya hanya berharap doa dari rekan-rekan sekalian, semoga diberikan keselamatan sampai ke tanah suci. Tapi esensi dari perjalanan yg sebenarnya adalah bagaimana kita juga selamat sampai pulang, ” pungkasnya.(jian/NN)