
NEWSNESIA.ID – Disela-sela kunjungan kerjanya ke KPU Kota Gorontalo, Anggota KPU RI, Idham Holik meninjau langsung pelaksanaan verifikasi faktual dokumen syarat dukungan bakal pasangan calon perseorangan untuk Pilwako Gorontalo 2024, Sabtu (22/06/2024).
Didampingi ketua dan anggota KPU Provinsi Gorontalo serta ketua dan anggota KPU Kota Gorontalo, Idham Holik memantau secara langsung pelaksanaan verifikasi faktual tengah berlangsung di tingkat PPS Kelurahan Buladu Kecamatan Kota Barat, Kota Gorontalo.
Anggota KPU RI, Idham Holik dalam kesempatan itu menjelaskan bahwa kunjungan ini bertujuan memantau secara langsung pelaksanaan verifikasi faktual dukungan bakal pasangan calon perseorangan di Kota Gorontalo.
“Tujuan utamanya adalah memastikan seluruh tahapan pesta demokrasi di daerah berjalan lancar dan demokratis. Serta melihat secara langsung bagaimana proses verifikasi faktual dukungan bakal pasangan calon perseorangan yang kami telah jadwalkan mulai tanggal 21 Juni hingga 4 Juli 2024. Kami pun sudah melihat prosesnya berjalan lancar dan sesuai prosedur. Pelaksanaan verifikasi faktual ini juga disaksikan oleh Bawaslu,” jelas Idham Holik.
Selain itu, Idham menyampaikan keyakinannya bahwa jajaran KPU Kota Gorontalo akan terus melaksanakan tugasnya dengan baik dan sesuai aturan berlaku.
“Kami meyakini rekan-rekan sudah memahami dengan baik aturan teknisnya. Untuk itu, saya yakin mereka akan bekerja sesuai dengan aturan. Masyarakat juga dapat menyampaikan masukannya jika verifikator kami tidak bekerja sesuai aturan,” tutupnya.(nn)