Newsnesia.id
  • Home
  • TrendingHot
  • Headline
  • Daerah
    • Gorontalo
      • Kota Gorontalo
      • Kab Gorontalo
      • Boalemo
      • Pohuwato
      • Bone Bolango
      • Gorontalo Utara
    • Sulawesi Utara
    • Sulawesi Selatan
    • Sulawesi Tengah
    • Sulawesi Barat
  • Nasional
  • Peristiwa
  • Politik
  • Ekonomi
  • Pendidikan
  • Olahraga
  • Opini
  • Kilas Baliknew
No Result
View All Result
  • Home
  • TrendingHot
  • Headline
  • Daerah
    • Gorontalo
      • Kota Gorontalo
      • Kab Gorontalo
      • Boalemo
      • Pohuwato
      • Bone Bolango
      • Gorontalo Utara
    • Sulawesi Utara
    • Sulawesi Selatan
    • Sulawesi Tengah
    • Sulawesi Barat
  • Nasional
  • Peristiwa
  • Politik
  • Ekonomi
  • Pendidikan
  • Olahraga
  • Opini
  • Kilas Baliknew
No Result
View All Result
Newsnesia.id
No Result
View All Result
Home Daerah

Efektif Tangani Pandemi Covid-19, Rusli Habibie jadi Pembicara di Depan 100 Tokoh Nasional

by Redaksi NN
16 Juni 2020
in Daerah, Gorontalo, Headline
Reading Time: 2 mins read
Gubernur Gorontalo Rusli Habibie saat menjadi pembicara pada Nasional Forum Online The International Republican Institute (IRI) terkait penanggulangan pandemi Covid-19 di Provinsi Gorontalo.(F. Salman/humas)

 

NewsNesia.id -(Gorontalo)– Menjadi kebanggaan masyarakat Provinsi Gorontalo. Gubernur Rusli Habibie didaulat menjadi pembicara dalam nasional forum online via teleconference bersama 100 tokoh calon pemimpin masa depan. Rusli Habibie diundang The International Republican Institute (IRI).

The International Republican Institute yang merupakan LSM Internasional itu memilih Gubernur Gorontalo Rusli Habibie karena dinilai kepemimpinannya efektif dalam penanganan bencana pandemi Covid-19.

Pada kesempatan itu, Gubernur Rusli Habibie menjawab sejumlah pertanyaan terkait dengan tantangan terberat yang dihadapinya saat memimpin Provinsi Gorontalo di masa pandemi Covid-19.

“Tantangan terberat saya menghadapi masa sulit pandemi ini adalah bagaimana menyadarkan dan memberikan pengertian pada masyarakat untuk berpartisipasi mematuhi semua anjuran pemerintah, mematuhi semua protokol kesehatan,” kata Rusli.

“Tapi, Alhamdulillah, 80% masyarakat Gorontalo makin ke sini semakin patuh. Karena intinya, jika tidak ada kepatuhan masyarakat maka semua sia-sia,” beber dia.

Pada Nasional Forum Online itu, Gubernur Rusli Habibie juga mengatakan bahwa pihaknya bersama TNI Polri dan unsur Forkopimda serta bupati dan walikota tak henti-hentinya menjalin komunikasi dan koordinasi terkait bagaimana cara memutus mata rantai penyebaran Covid-19 di Provinsi Gorontalo.

Bahkan, untuk pengambilan keputusan pelaksanaan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) yang dilaksanakan selama 3 tahap itu sesuai dengan kesepakatan bersama.

“Kebetulan Provinsi Gorontalo adalah Provinsi terkahir di Indonesia yang terdampak penularan Covid-19. Awalnya memang kami mampu mempertahankan zona hijau, namun akhirnya zona merah juga,” kata Rusli.

“Jadinya, kita saat itu juga langsung rapat. Saya kasih 2 pilihan: menyelesaikan Covid atau memperbaiki ekonomi? Akhirnya kita sepakat memilih menekan angka penularan Covid dulu. Kita pilih PSBB selama 3 tahapan, kita cegah orang keluar masuk Gorontalo. Kita juga bangun lab pemeriksaan PCR Swab di BPOM Gorontalo,” urai Rusli.

Terkait pemulihan ekonomi di Provinsi Gorontalo, saat ini Gorontalo sedang menuju era New Normal Life atau tatanan kehidupan baru. Menurut politisi Golkar itu, bukan tanpa alasan memilih new normal life karena pemerintah pusat juga telah memilih Provinsi Gorontalo sebagai satu dari sekian banyak provinsi untuk sistem new normal tahap pertama.

“Namun tentu saja menuju new normal kita tentu harus lebih tegas lagi. Jika Jakarta membuat sistem surat izin keluar masuk, maka di Gorontalo hanya surat masuk saja. Surat masuknya berupa surat bukti rapid test atau swab tes negatif,” katanya.

“Banyak yang bilang, urus surat itu mahal di rumah sakit. Saya katakan itu sudah resiko, jika ingin masuk provinsi kami, silahkan sehat dulu. Saya menjaga rakyat saya,” tegas dia.

Selain Gubernur Gorontalo, hanya ada 3 kepala daerah lainnya yang diundang jadi pembicara pada Nasional Forum Online The International Republican Institute itu, yakni Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo, Bupati Bolaang Mongondow Timur Sehan Salim Landjar dan Bupati Soppeng Kaswadi Razak.(al-NN)

Tags: Gubernur Gorontalo Rusli HabibieMasyarakatpembicara nasional
ShareSendTweetShare

Berita Terkait

Kabid Humas Polda Papua, Kombes Pol. Ignatius Benny Ady Prabowo, S.H., S.I.K., M.Kom
Headline

Polisi Tegaskan Situasi Kamtibmas Kondusif Pasca Insiden di Pegunungan Bintang

3 Oktober 2023
Pertemuan Wali Kota Gorontalo, Marten Taha dengan Menko Perekonomian, Airlangga Hartarto disela Rakornas TP2DD di Jakarta. (foto. prokopim)
Kota Gorontalo

Marten Pastikan Kota Gorontalo Siap Terapkan Transaksi Keuangan Digital Sepenuhnya

3 Oktober 2023
f.ist
Headline

Aparat Gabungan TNI-Polri Evakuasi Lima Jenazah KKB di Oksibil

3 Oktober 2023
Next Post
KPK RI menakan dua tersangka dalam perkara dugaan tindak pidana korupsi dalam kegiatan penjualan dan pemasaran di PT. Dirgantara Indonesia (Persero) Tahun 2007-2017. (f.istimewa)

Eks Dirut PT. Dirgantara Indonesia Ditahan KPK

Plt. Dirjen Pendidikan Islam Kemenag RI Kamaruddin Amin. (f.istimewa)

Kemenag RI Terbitkan KMA Keringanan UKT Mahasiswa PTKN

Tinggalkan BalasanBatalkan balasan

Trending

Ketua KPU Kota Gorontalo, Muhammad Fadly Thaib. (foto. anki/nn)

Simak Beberapa Tahapan Dalam Penetapan DCT oleh KPU Kota Gorontalo

12 jam ago
Gubernur Gorontalo Rusli Habibie saat menjadi pembicara pada Nasional Forum Online The International Republican Institute (IRI) terkait penanggulangan pandemi Covid-19 di Provinsi Gorontalo.(F. Salman/humas)

Efektif Tangani Pandemi Covid-19, Rusli Habibie jadi Pembicara di Depan 100 Tokoh Nasional

3 tahun ago

Terima Massa Demonstrasi, Fadjri Arsyad Tegaskan Soal Ini

1 hari ago
Aliansi Solidaritas Perempuan Merdeka Gorontalo menggelar aksi tuntutan pembatalan UU Cipta Kerja atau Omnibus Law. (foto. ist)

Diwarnai Sikap Represif Polisi, Aliansi Solidaritas Perempuan Gorontalo Tetap Tuntut Omnibus Law Dibatalkan

3 hari ago

Bawaslu Provinsi Gorontalo Terus Maksimalkan Pengawasan Sampai ke Pengawas Adhoc

1 hari ago
Pertemuan Wali Kota Gorontalo, Marten Taha dengan Menko Perekonomian, Airlangga Hartarto disela Rakornas TP2DD di Jakarta. (foto. prokopim)

Marten Pastikan Kota Gorontalo Siap Terapkan Transaksi Keuangan Digital Sepenuhnya

7 jam ago
Pada Seminar Nasionan dan Festival Kebudayaan oleh Fakultas Ilmu Politik Universitas Hasanuddin, Sosiolog UNG berbicara tentang konflik pengelolaan sumber daya alam yang ada di Pohuwato. (foto. ft/istimewa)

Di Forum Seminar Nasional, Sosiolog UNG Bicara Tentang Konflik Pengeloaan SDA di Pohuwato

11 jam ago
Minuman Es Kelapa Muda.(f.istimewa)

Usaha Es Kelapa Muda Menjanjikan, Sehari Segini Besaran Keuntungan Diperoleh!

7 bulan ago
RS Bhayangkara Presisi Gorontalo. (foto. bidhumas/polda)

Fasilitas Memadai, Masyarakat Umum Bisa Berobat di RS Bhayangkara Pakai BPJS

4 bulan ago
Wakil Ketua DPC Partai Gerindra Pohuwato, Arfan Dalanggo

Draf Regulasi Kuota 30 Persen Caleg Perempuan, Begini Respon Gerindra Pohuwato

3 hari ago

Terbaru

Kabid Humas Polda Papua, Kombes Pol. Ignatius Benny Ady Prabowo, S.H., S.I.K., M.Kom
Headline

Polisi Tegaskan Situasi Kamtibmas Kondusif Pasca Insiden di Pegunungan Bintang

by Redaksi NN
3 Oktober 2023
0

Kabid Humas Polda Papua, Kombes Pol. Ignatius Benny Ady Prabowo, S.H., S.I.K., M.Kom JAYAPURA-NN-  Situasi Kamtibmas di...

Pertemuan Wali Kota Gorontalo, Marten Taha dengan Menko Perekonomian, Airlangga Hartarto disela Rakornas TP2DD di Jakarta. (foto. prokopim)

Marten Pastikan Kota Gorontalo Siap Terapkan Transaksi Keuangan Digital Sepenuhnya

3 Oktober 2023
f.ist

Aparat Gabungan TNI-Polri Evakuasi Lima Jenazah KKB di Oksibil

3 Oktober 2023

Gorontalo Catatkan Inflasi Terendah Secara Nasional

3 Oktober 2023

Wujudkan Pemilu Damai, Polri Kedepankan Upaya Preemtif dan Preventif

3 Oktober 2023
Pada Seminar Nasionan dan Festival Kebudayaan oleh Fakultas Ilmu Politik Universitas Hasanuddin, Sosiolog UNG berbicara tentang konflik pengelolaan sumber daya alam yang ada di Pohuwato. (foto. ft/istimewa)

Di Forum Seminar Nasional, Sosiolog UNG Bicara Tentang Konflik Pengeloaan SDA di Pohuwato

3 Oktober 2023
Ketua KPU Kota Gorontalo, Muhammad Fadly Thaib. (foto. anki/nn)

Simak Beberapa Tahapan Dalam Penetapan DCT oleh KPU Kota Gorontalo

3 Oktober 2023

Meski Pasokan Masih Aman, Perumdam Pohuwato Minta Warga Berhemat Air Bersih

2 Oktober 2023

Terima Massa Demonstrasi, Fadjri Arsyad Tegaskan Soal Ini

2 Oktober 2023

Bawaslu Provinsi Gorontalo Terus Maksimalkan Pengawasan Sampai ke Pengawas Adhoc

2 Oktober 2023
  • Tentang
  • Redaksi
  • Kontak
  • Pedoman & Kode Etik

© 2022 Newsnesia.id - Mewarnai Nusantara.

No Result
View All Result
  • Home
  • Trending
  • Headline
  • Daerah
    • Gorontalo
      • Kota Gorontalo
      • Kab Gorontalo
      • Boalemo
      • Pohuwato
      • Bone Bolango
      • Gorontalo Utara
    • Sulawesi Utara
    • Sulawesi Selatan
    • Sulawesi Tengah
    • Sulawesi Barat
  • Nasional
  • Peristiwa
  • Politik
  • Ekonomi
  • Pendidikan
  • Olahraga
  • Opini
  • Kilas Balik

© 2022 Newsnesia.id - Mewarnai Nusantara.