NEWSNESIA.ID, BOALEMO – Pelaksana Tugas (Plt) Bupati Boalemo, Ir. H. Anas Jusuf, M.Si menghadiri peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Rukun Duka Huyula Ke 13 di Desa Kuala Lumpur KecamatanbPaguyaman, Senin (05/04/2021).
Pada kesempatan itu, Plt Bupati Boalemo, Anas Jusuf menyampaikan, atas nama Pemerintah Daerah, ia menaruh dukungan dan menyemangati pengurus rukun duka Huyula Desa Kuala Lumpur.
Mengingat, organisasi rukun duka Huyula telah didirikan selama 13 tahun dan banyak memberikan kontribusi kepada masyarakat. Khususnya masyarakat mengalami kedukaan di Kuala Lumpur.
“Saya sangat mengapresiasi rukun duka Huyula yang begitu eksis untuk kepentingan masyarakat. Apalagi rukun duka ini bergerak dibidang ke agamaan dan sosial dengan menyelenggarakan ta’aziah dan memberikan bantuan untuk meringakan warga saat berduka,” ungkap Anas Jusuf.
Ia menambahkan, semakin banyak keanggotaan, maka otomatis organisasi ini akan lebih eksis membantu dan meringankan beban para anggota. Untuk itu, ia berharap kepada pengurua oragnisasi rukun duka Huyula, sekiranya menjaga kebersamaan dan kekompakan dalam memajukan program keagamaan dan sosial kasyarakatan.
hadir dalam kegiatan tersebut diantaranya Kepala Desa Kuala Lumpur bersama masyarakat tegabung dalam rukun duka Huyula.(nrt/nn)