
NEWSNESIA.ID, GORUT – Dua Kelompok Wanita Tani (KWT) UEM
Sehati dan juga Tumba Kreatif binaan Tim Penggerak (TP) PPK Gorontalo Utara (Gorut) meraih juara pertama dan kedua untuk kategori Pengembangan, Penumbuhan, pada lomba Pekarangan Pangandaran Lestari (P2L) Tahun 2021.
Penghargaan itu diterima Wakil Bupati Gorut, Thariq Modanggu saat menghadiri Pertemuan tahunan Bank Indonesia tahun 2021, yang dilaksanakan di Ruang Pertemuan Lantai 4, Kantor Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Gorontalo, Rabu (24/11/2021).
“Alhamdulillah Gorut meraih tiga penghargaan sekaligus, masing-masing memperoleh hadiah 30 juta untuk juara 1 dan 20 juta untuk juara 2,” ungkap Thariq.
Sementara Pemkab Gorut juga kata Wabup Thariq menerima penghargaan sebagai Pemerintah Daerah terbaik ketiga dalam kategori Elektronifikasi Transaksi Pemerintah (ETP) Tahun 2021.
“Ketiga penghargaan ini diumumkan dan diserahkan pada pertemuan tahunan Bank Indonesia Tahun 2021,” jelasnya.
Oleh karena itu, Thariq berharap agar prestasi ini terus ditingkatkan, dipertahankan, dan kembangkan dimasa yang akan datang.
“Dengan adanya lomba ini, semakin tumbuh usaha ekonomi masyarakat di Gorut. Dan untuk kepada para pemenang agar memanfaatkan bantuan dana pembinaan ini, agar benar-benar diperuntukkan untuk pengembangan usaha masyarakat,” harapnya.
Ia juga mengatakan, akan merangsang atau mendorong usaha masyarakat ekonomi lainnya di Gorut.
“Mudah-mudahan dengan ini upaya menumbuhkan ekonomi di tengah pandemi ini bisa kita dorong terus untuk meningkatkan pendapatan dan kesejahteraan masyarakat di Gorut,” tutupnya. (Adv/rol)