
newsnesia.id, GORONTALO– Pasangan Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Gorontalo Gusnar Ismail-Idah Syahidah unggul dalam survey terbaru yang dirilis lembaga survey Celebes Research Center (CRC).
Direktur Eksekutif CRC Imam Suyuti saat konfrensi pers di Grand Q Kota Gorontalo memaparkan hasil survey itu, Kamis 21 November 2024.
Imam menjelaskan, survey terbaru ini dilakukan rentang waktu 11 November hingga 16 November 2024 dengan melibatkan 800 orang yang sudah terdaftar dalam Daftar Pemilih Tetap menjadi responden, se Provinsi Gorontalo.
Hasilnya kata Imam Suyuti, elektabilitas Paslon Gusnar Ismail-Idah Syahidah (GAS) berada diposisi 48.88 persen, menyusul Paslon Tony Uloli-Marten Taha diangka 21.63 persen, Nelson Pomalingo-Kris Wartabone 14.88 persen dan Hamzah Isa-Abdulrahman Bachmid 7.63 persen.
Sisanya, tidak jawab 6.13 persen dan mencoblos diluar kotak 0.88 persen.
“Salah satu metode yang dilakukan dengan yakni menggunakan simulasi surat suara,” jelas Imam.
Imam Suyuti menguraikan beberapa indikator preferensi survey yang menunjukan Gusnar-Idah dipilih, bukan saja dari kader partai pendukung.
Paslon GAS juga banyak dipilih oleh semua kalangan usia, latar belakangan pendidikan dan agama.
“GAS menunjukan trend peningkatan, dibanding hasil survey sebelumnya,” tukasnya lagi.(NN)