
NEWSNESIA.ID, BOALEMO – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Boalemo melalui Badan Pengelola Keuangan dan Pendapatan Daerah (BPKPD) memanfaatkan dengan baik momen perayaan Hari Ulang Tahun Kabupaten Boalemo ke 24 tahun, sejak 9 hingga 12 Oktober 2023.
Hal itu ditandai langkah brilian Bidang Pendapatan BPKPD Boalemo dengan menggalakkan transaksi QRIS melibatkan kalangan masyarakat luas. Layanan transaksi digital ini oleh pemerintah daerah menargetkan 10 ribu transaksi bagi pengguna baru dengan bekerjasama Bank Indonesia (BI).
Kepala BPKPD Boalemo, Moh. Taufiq Kumali diwawancarai melalui Kabid Pendapatan, Irvan Uwade menjelaskan bahwa, mewujudkan target 10 ribu transaksi QRIS pengguna baru tersebut, pihaknya menggandeng sejumlah sponsor guna meyediakan bahan-bahan pokok kebutuhan masayrakat. Seperti gula, kopi dan jenis minuman ringan lainnya.
Bahan pokok ini kemudian dijual dengan sangat murah dan terjangkau seharga Rp 24 rupiah. Kenapa hanya senilai itu, karena bertepatan angka 24 tahun hari lahirnya (HUT) Kabupaten Boalemo pada 12 Oktober 2023.
“Masyarakat cukup mengunjungi stand pameran BPKPD Boalemo melalui bidang pendapatan guna mendapatkan bahan pokok dimaksud. Cukup menggunakan transaksi QRIS dengan harga Rp. 24, dan langsung membawa pulang bahan pokok seperti gula, kopi dan lainnya,” jelas Kabid Pendapatan BPKPD Boalemo, Irvan Uwade.
QRIS ini lanjut dia mengatakan, bekerjasama Bank Indonesia (BI). Sehingga dalam penggunaan aplikasi QRIS bisa melalui layanan berbagai lembaga perbankan yang ada. Adapun hasil penjualan bahan pokok tersebut selanjutnya akan diserahkan untuk kegiatan amal, seperti ke panti asuhan maupun tempat-tempat ibadah.
Lebih lanjut Irvan Uwade menuturkan, dari rangkaian kegiatan ini nantinya juga akan di lombakan di tingkat Kemendagri, di mana pengumumannya di tahun 2024 mendatang. Indikatornya, oleh Pemda harus melaksanakan kegiatan capasity building, high level meeting (HLM) dan literasi masyarakat.
“Nah, di tahun 2023 ini, Pemda Boalemo sudah melaksanakan ke tiga indikator tersebut. Entah itu capacity building, high level meeting maupun literasi masyarakat, termasuk penerapan layanan QRIS bagi masyarakat pada momen HUT Boalemo ke 24 tahun ini,” tandasnya.(nn)