KlikSulteng.id – Jumlah pasien yang dinyatakan positif Covid-19 meningkat. Sesuai data yang dirilis Pusdatina Provinsi Sulteng, Rabu (15/4/2020) pukul 15.00 WITA pasien positif bertambah 3 sehingga total sudah 22 orang.
Sesuai data Pusdatina, hari ini ada tiga pasien yang dinyatakan positif masing masing 1 dari Kabupaten Sigi, 1 dari Kabupaten Poso dan 1 dari Kota Palu.
Sementara itu, 1 Pasien Dalam Pengawasan (PDP) di Kabupaten Banggai meninggal, belum diketahui persis apakah positif atau negatif Covid-19 karena masih menunggu hasil lab.
Untuk mencegah penyebaran Virus Corona warga diharap mengikuti instruksi pemerintah, menjaga jarak, gunakan masker saat keluar rumah dan menerapkan pola hidup bersih dan sehat.(im)